Musyawarah Dusun Pertama Desa Sumberagung

Diharapkan kemajuan desa Sumberagung untuk tahun depan agar bisa tercapai kemajuan desa dengan diperbaikinya infrastruktur desa mulai dari bidang pembangunan antara lain : pembangunan jalan, talud, normalisasi, dll. Bidang pemberdayaan di harapkan ada inivasi baru dari masyarakat melalui pelatihan-pelatihan.

Dengan demikian pemerintah desa mengadakan musyawarah desa untuk menyusun RPJM Desa, yang diawali dengan musyawarah tingkat dusun (Musdus). Direncanakan Musdus dilaksanakan 5 kali mulai dusun Suromenggalan, dusun Panggungploso dan terakhir dusun Sumberagung.

Musyawarah Dusun pertama dimulai dari Dusun Suromenggalan yang diadakan pada hari Senin 18 Nopember 2019 bertempat di Masjid Darul Ullum RT 03 RW 15. Pelaksanaan dimulai pukul 19.30 WIB sampai pukul 22.15 WIB. Musyawarah berjalan dengan baik dan lancar, masyarakat banyak mengemukakan pendapatnya mengenai pembangunan jalan rabat, perbaikan jembatan, normalisasi sungai, dll. Sedangkan bidang pemberdayaan masyarakat pelatihan pembuatan pakan ternak dalam bentuk kering, pembentukan kelompok tani, dll. Himbauan dari tokoh masyarakat diharapkan para warga dilarang membuang sampah disungai dan dilarang menanam tanaman di tepi jalan karena dapat mengganggu lalu lintas desa.

Dengan adanya kegiatan Musdus ini di harapkan kedepannya desa sumberagung bisa lebih maju lagi dari berbagai bidang, sehingga masyarakatnya bisa sejahtera, aman dan damai.

Bagaimana reaksi anda mengenai artikel ini ?